Translate

Mobil Listrik Tercepat Dunia.

Sekarang siapa berani bilang mobil listrik tidak bisa ngebut? 10 mobil berikut membuktikannya.

Inilah deretan 10 mobil listrik tercepat dunia.

Setelah sebelumnya kami membahas daftar 7 mobil hibrid terlaris sepanjang 2014 beberapa waktu lalu. Kini mobilWOW ingin menyajikan mobil hibrid atau bertenaga listrik penuh dengan performa tinggi yang mampu mencatat waktu tempuh hanya sekian detik saja. Wow!
Ke-10 mobil non bahan bakar minyak ini, ada yang 
 memang terlahir sebagai mobil full hybrid dan beberapa datang dari hasil ubahan atau modifikasi engine swap. Ingin tahu mobil dan brand apa yang paling tercepat itu?

1. Nissan Leaf Nismo RC, 0-60 mph dalam 6.5 detik
Hatchback kompak Nissan Leaf Nismo RC ini tampak seperti mobil balap sesungguhnya. Tapi, padahal pihak produsen tidak menempatkannya untuk turun di kompetisi balap mobil.
Walau demikian, Nissan Leaf Nismo RC dengan sumber tenaga baterai ini sanggup melaju kencang, dengan tenaga maksimum sebesar 107 hp dan 284 Nm. Memang catatan itu bukan menjadi yang paling tercepat, tapi ini dipastikan menjadi Leaf tercepat.
2. Tesla Model S, 0-60 mph dalam 4.2 detik
Tesla Model S menempati urutan kedua terbawah daftar 10 mobil listrik tercepat dunia. Pada varian tertinggi Model S didukung dengan baterai 85 kWh yang dapat menghasilkan tenaga kuda sebesar 416 Hp. Dari kondisi diam menuju 60 mph (99,7 km/jam) dapat ditempuh selama 4,2 detik.



3. EV West M3, 0-60 mph dalam 4 detik

BMW EV West M3 merupakan mobil listrik hasil pengembangan dari model setandar BMW M3. Sumber tenaga penggeraknya mengalami subtitusi dari bensin diganti menggunakan baterai dan motor listrik.
Disebutkan EV West M3 menawarkan tenaga massive sebesar 340 Hp berdasarkan hasil dynotest di /Drive. Sedan dua pintu modifikasi ini juga menawarkan torsi berlimpah 850 lb/ft (1.151 Nm).

4. Tesla Roadster, 0-60 mph dalam 3.7 detik
Sedan listrik tipe convertible ini sudah ada jauh sebelum pihak Tesla mengeluarkan Model S. Roadster dapat mencapai catatan waktu tercepat ketimbang Model S berjalan dari 0 sampai 60 mph (99,7 km/jam) dalam 3.7 detik. Disamping itu, Roadster ini dapat dipacu hingga kecepatan maksimum 321 km/jam.
Sayangnya, pihak Tesla menghentikan produksi Roadster karena alasan tertentu.

5. Drayson Racing B12/69, 0-60 mph dalam 3.0 detik
Mobil balap elektrik bernama Drayson B12 ini awalnya disokong dengan bahan bakar minyak namun kini sumber tenaganya dkonversi menjadi penggerak litsrik penuh. Drayson founder B12 mengatakan dalam situsnya mobil hasil ciptaannya itu mampu melangkan dari 0 sampi 60 mph (99,7 km/jam) dalam waktu singkat 3.0 detik saja dan menebus jarak sejauh 100 mph (160 km/jam) cukup 5 detik.
Drayson B12 adalah kekuatan utama dalam mobil berperforma tinggi di kelas mobil listrik.

6. Spark-Renault SRT_01E, 0-62 mph dalam 3.0 detik
Dari jarak pandang yang jauh bila melihat mobil ini sekilas memiliki rupa seperti mobil balap Formula One. Tapi jangan salah menilai, sebab Spark-Renault SRT_01E ini bukan jet darat yang ikut berkompetisi di ajang F1. Meskipun bentuknya sama tapi sumber tenaga penggeraknya mengadopsi teknologi hibrid alias listrik.
Diklaim mobil balap “hijau” ini dapat melaju dari 0 sampai 62 mph (99,7 km/jam) dalam 3 detik.
Konon Spark-Renault SRT_01E tercipta untuk mengikuti liga balap mobil bau bertajuk Formula E. Jangan pernah berharap mendengar raungan suara keras layaknya kendaraan khas F1.

7. Wrightspeed X1, 0-60 mph dalam 2.9 detik
Desain modelnya mengacu pada style Ariel Atom (mobil balap produksi rumahan asal Inggris), tapi para insinyur pembuat Wrightspeed menyatakan mobil buatannya itu tidak akan pernah diproduksi untuk khalayak luas. X1 menorehkan waktu 2.9 detik untuk bergerak dari kondisi diam ke 99,7 km/jam (100 km/jam). Dikatakan pihak Wrightspeed, X1 membuktikan bahwa sumber penggerak dari listrik dapat memberikan performa ekstrim tanpa mengorbankan efisiensi.


8. Rimac Concept One, tidak ada data
Rimac Concept One merupakan supercar yang memadukan unsur elegan, kemewahan, performa kencang dan juga eksklusif. Banderolnya, berkisar USD 1 juta atau sekitar Rp 11 milyaran.
Untuk mendukung performanya struktur bodi mengaplikasi bahan dari serat karbon, begitu juga dengan sasisnya. Sedangkan untuk baterainya terbenam di sekitar sasis.  Tidak ada data yang pasti mengenai performa Rimac Concept One, tapi satu hal yang pasti, torehan waktu yang dihasilkan untuk menembus jarak kecepatan 99,7 km lebih cepat ketimbang Wrightspeed X1 maupun Tesla Roadster. Kalau tidak mobil hybrid ini berada di posisi ke 3 teratas.




9. Toyota TMG EV P002
Electric Vehicle (EV) mobil listrik dari Toyota berikut ini menempati posisi kedua dari urutan puncak. TMG EV P002 sanggup mengitari arena sirkuit sepanjang 19,3 kilometer dengan catatan waktu terbaik selama 10 menit 15.38 detik. Bahkan supercar elektrik yang mengambil basis dari Radical SR8 mengumpulkan waktu tercepat dalam satu putaran sirkuit Nurburgring Nordschleife dengan torehan waktu 7 menit, 22.329 detik.

10. PlasmaBoy Racing White Zombie, 1.8 seconds
Jangan memandang sebelah mata terhadap sedan tua ini, pasalnya dibalik tampang old skool di bagian luar yang menipu ternyata tersimpan mesin full hybrid yang berperforma kencang. Tenaga baterai yang diadopsi pada 1972 Datsun ini menggunakan prototipe baterai yang juga digunakan helicopter Angkatan Laut.
Bila mobil diatas lainnya banyak digunakan di arena sirkuit untuk balap seperti LeMans namun berbeda dengan Datsun “White Zombie” berkelir putih ini lantaran khusus untuk balap lurus berjarak pendek.
Melaju dari posisi diam ke 99,7 km/jam dapat dicapai dalam hitungan waktu 1,8 detik. Luar biasa!

Sumber : Detik.Com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Entri Populer